Ketua Prodi Manajemen FEB UNM, Dr. Anwar, Hadiri dan Dukung Kegiatan PKM Internasional di Malaysia dan Thailand

Malaysia, 16 Mei 2025 – Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Negeri Makassar (FEB UNM) kembali menunjukkan komitmennya dalam memperluas jejaring akademik internasional melalui kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) berskala global. Kegiatan yang digelar di dua negara, Malaysia dan Thailand, pada 15–16 Mei 2025 ini turut dihadiri oleh Ketua Program Studi Manajemen, Dr. Anwar, S.E., M.Si., sebagai bagian dari tim pelaksana.

Dr. Anwar menyatakan bahwa kehadirannya dalam kegiatan PKM ini bukan hanya sebagai representasi dari Prodi Manajemen, tetapi juga sebagai bentuk dukungan konkret terhadap internasionalisasi pendidikan tinggi di UNM. “Kami sangat mengapresiasi kesempatan ini karena tidak hanya memperkuat peran akademisi dalam pengabdian masyarakat lintas negara, tapi juga membuka peluang kolaborasi untuk pengembangan kurikulum dan peningkatan kualitas pembelajaran,” ujar Dr. Anwar di sela-sela kegiatan.

Di Thailand, kegiatan berlangsung di Sangkhom Islam Wittaya School, di mana FEB UNM juga menjajaki peluang kerja sama pendidikan. Dr. Anwar menegaskan pentingnya kerja sama tersebut dalam menarik minat siswa internasional, khususnya alumni sekolah tersebut, untuk melanjutkan pendidikan tinggi di UNM, khususnya pada Program Studi Manajemen. “Kami ingin memperkenalkan keunggulan Prodi Manajemen kepada calon mahasiswa internasional, sebagai bagian dari strategi penguatan daya saing global UNM,” tambahnya.

Sementara itu, di Malaysia, kunjungan ke Komunitas Permai dan Universiti Sains Malaysia difokuskan pada penjajakan kolaborasi riset, khususnya di bidang Green Economy dan Blue Economy. Dr. Anwar menilai bahwa tema riset tersebut sangat relevan dengan arah pengembangan Prodi Manajemen ke depan. “Isu-isu ekonomi hijau dan biru ini akan kami integrasikan dalam riset-riset mahasiswa dan dosen, agar Prodi Manajemen semakin adaptif terhadap tantangan global,” jelasnya.

Kegiatan PKM internasional ini dipimpin langsung oleh Dekan FEB UNM, Prof. Dr. Basri Bado, M.Si., yang menegaskan pentingnya ekspansi kerja sama internasional dalam meningkatkan reputasi dan daya saing FEB UNM di kancah global.

Dengan partisipasi aktif dari para pimpinan program studi seperti Dr. Anwar, kegiatan ini menjadi langkah nyata FEB UNM dalam mewujudkan visi sebagai institusi pendidikan yang unggul dan bereputasi internasional.

(KH)

Bagikan:

Tags

Related Post

Leave a Comment